Produsen ponsel terbesar dunia Nokia memprediksi bahwa peran sistem operasi Linux di portfolio produknya untuk terus meningkat seiring dengan semakin banyaknya ponsel pintar Nokia yang difokuskan untuk internet.
Walaupun sejauh ini Linux masih belum begitu terlihat di segmen ponsel, keberadaan Linux terus bertumbuh dengan semakin banyaknya ponsel-ponsel berbasis Linux yang tiba di pasaran. Belum lama sebelum ini, Google juga menempatkan kepercayaannya di Linux dengan menggunakannya sebagai dasar untuk membangun platform ponsel Android.
Nokia sendiri telah menggunakan Linux selama beberapa tahun dalam produk-produk internet tablet, alat elektronik yang digunakan untuk mengakses internet secara portabel, tetapi tidak datang dengan kapabilitas ponsel. Kari Tuutti, juru bicara Nokia mengatakan bahwa mereka akan "memperbesar jangkauan produk ini, dan kami percaya peran Linux akan semakin besar."
Selama ini, Nokia menggunakan produk internet tablet-nya untuk menargetkan konsumen antusias teknologi atau untuk mendukung teknologi-teknologi baru seperti WiMAX.
Saat ditanya tentang peran tablet berbasis Linux di sebuah konferensi, Chief financial officer Rick Simonson juga mengatakan bahwa Linux "akan menjadi sangat penting." Simonson juga menambahkan bahwa mereka tengah mengembangkan produk-produk baru berbasis Linux yang telah mulai tiba ke pasaran.
Untuk saat ini, platform terpopuler untuk ponsel pintar adalah S60 Nokia yang memiliki pondasi sistem operasi Symbian yang masih jauh lebih populer dari Windows Mobile milik Microsoft. Akan tetapi, banyak para produsen ponsel raksasa dunia termasuk Vodafone, Motorola, NTT DoCoMo, Samsung Electronics, Huawei dan LG Electronics telah bergabung ke dalam aliansi Linux. (PC World)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar